Pages

Selasa, 14 Juli 2015

Blouse Nadine

Lagi-lagi jatuh cinta pada pattern keluaran Prancis dari Republique de Chiffon (RDC)  :) yang menurut saya mudah, dengan instruksi cara jahit yang lengkap bersama gambar petunjuknya, bila ada yang kurang jelas dapat menghubungi designer RDC, Géraldine - lewat e-mail dan pasti akan di jawab. Selain itu karena model dari RDC simple dan termasuk 'selera' saya.

Kali ini pilihan jatuh pada blouse Nadine ( PDF pattern 8€). Blouse klasik, tanpa lengan, yang bisa di padukan dengan hampir semua celana model panjang atau pendek, rok panjang/mini dan bahkan bisa untuk pelapis bagian luar dress saja. Pilihan bahan kain akan menentukan penampilan blouse ini.
Proses jahit tidak mengalami kendala, hanya butuh kain 1m saja - yaaaaay !! Tapi, tergantung panjang blouse yang di inginkan, kebetulan untuk ukuran saya cukup dengan hanya 1m, mungkin untuk kalian butuh kain lebih ataupun kurang dari 1m.
Mungkin lain kali saya akan coba jahit di kain batik atau viscose.





Pattern saya potong di size 38, tanpa perubahan apapun, kain gingham stok lama, kancing beli di Bali waktu liburan, interfacing di collar saya pake vlieseline H180 karena tidak ingin collar nya terlalu kaku.

Untuk jahit collar, seperti biasanya saya selalu mengikuti petunjuk di blog ini, karena setelah mencoba 3 versi jahit collar yang berbeda, saya lebih suka cara seperti di blog tsb.
Yang selalu saya ingat dan harus ingat adalah, untuk blouse atau kemeja wanita, lubang kancing berada di bagian kanan depan bodice dan kancingnya di jahit di bagian kiri bodice. :p *pengalaman pernah jahit terbalik bagian ini :D

Hasil jahitan menyenangkan :)  mungkin karena saya sudah beberapa kali  jahit kemeja yang sedikit lebih rumit dan bikin mumet kepala, sehingga untuk Nadine semuanya lancar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar